20 Okt 2011

Wonderwoman


Hello Blogger….

Diskusi yuk Blogger....
Kemaren, ada yang tanya sama betha.. Dia tanya tentang karir..
Dia bilang

"Seorang istri itu haram hukumnya menjadi wanita karier"

Blogger pada setuju g'?? Khususnya untuk para wanita nih...
Betha pribadi g' setuju banget Blogger..
Emang wanita harus diam saja berkurung di kamar??
Setelah aku tanya itu refrensi datri mana, eh dia bilang dari ulama'..
Hmmmm.... Tapi dia g' tau ulama' yang mana..

Cari tau yuk sebenarnya seperti apa????

http://matcuoi.com

Sebenarnya islam tidak pernah mensyariatkan untuk mengurung wanita di dalam rumah. Tidak seperti yang banyak di pahami orang..
Jadi Blogger... Ternyata kebanyakan orang sudah salah paham ya...
Bisa di lihat bagaimana Rasulullah SAW melarang orang yang melarang wanita datang ke masjid.


Diriwayatkan dari Ibnu Umar dia berkata,

Rasulullah SAW bersabda : 
"Jangan engkau mencegah perempuan-perempuan untuk pergi ke mesjid, sedangkan rumah itu lebih baik dari mereka," (HR. Abu Dawud dan Ibnu Khuzaimah dan lafadz ini dari Abu Dawud).

Dari Abdullah bin Umar, Nabi SAW bersabda :


"Apabila salah seorang perempuan diantara kamu minta ijin (untuk berjemaah di mesjid) maka janganlah mencegahnya," (HR Al-Bukhari dan Muslim, lafadz ini dari Al-Bukhori)

Diriwayatkan dari Abu Hurairah dia berkata, Rasulullah SAW bersabda :

"Janganlah kamu mencegah kaum wanita untuk pergi ke mesjid, tetapi hendaklah mereka keluar tanpa wewangian"

Jadi kalau dikatakan wanita itu haram keluar rumah, rasanya tidak sesuai dengan kehidupan di jaman Rasulullah SAW..

Apalagi berkarir Blogger...!!!!

Bukankah istri Rasulullah bukanlah seorang istri yang selalu di kurung??


Kita lihat  Khadijah RA
Khadijah bukanlah istri yang selalu diam di kamar, bahkan sebaliknya. Beliau adalah seorang wanita yang aktif dalam dunia bisnis. Bahkan sebelum Nabi menikahinya, Beliau sempat menjalin kerjasama bisnis dengan khadijah ke negeri syam. Setelah menikahinya, tidak lantas Khadijah berhenti dari bisnisnya..


Bahkan Blogger...!!
Harta hasil jerih payah Khadijah itu sangat banyak membantu dakwah di masa awal.
Tentu tidak bisa dibayangkan kalau seorang pebisnis, seperti sosok khadijah ini adalah tipe wanita rumahan yang tidak tau dunia luar. Bagaimana khadijah bisa mensukseskan bisnisnya kalau hanya dikurung..


Nah Blogger...
Dari sini kita bisa paham bahwa seorang istri Nabi sekalipun punya kesempatan untuk keluar rumah untuk mengurus bisnisnya, bahkan tak berhenti setelah punya anak. Tidak lantaas sudah punya Baby, wanita harus di rumah saja. 

Tak hanya Khadijah Blogger....
Sepeninggal Khadijah, Nabi menikah dengan Aisyah RA, seorang wanita yang pintar dan cerdas, muda dan cantik pula yang kiprahnya dalam masyarakat tidak diragukan lagi. Dan menjadi seorang istri tidak menghentikannya aktif di lingkungan sekitarnya, di masyarakat. 


Semasa Rasulullah masih hidup, Aisyah sering kali ikut keluar Madinah ikut berbagai operasi peperangan. Dan sepeninggal Rasulullah SAW, Aisyah adalah guru dari para sahabat yang mempu meberikan penjelasan dan keterangan tentang ajaran islam

Nah Blogger...!! Sudah cukup jelas kan dengan penjelasan di atas kalo wanita itu tidak harus selalu dikurung.. Akan tetapi Blogger.. Wanita yang keluar rumah ada Adabnya.. Kenapa seperti itu? Karena tidak timbul fitnah dan sebagainya..
Dan adapun adab-adabnya itu adalah :