22 Agu 2011

Penciptaan Manusia




Ibu...
adalah wanita yang telah melahirkanku
merawatku
membesarkanku
mendidikku
hingga diriku telah dewasa

Ibu...
adalah wanita yang selalu siaga tatkala aku dalam buaian
tatkala kaki-kakiku belum kuat untuk berdiri
tatkala perutku terasa lapar dan haus
tatkala kuterbangun di waktu pagi, siang dan malam

Ibu...
adalah wanita yang penuh perhatian
bila aku sakit
bila aku terjatuh
bila aku menangis
bila aku kesepian

Ibu...
telah kupandang wajahmu diwaktu tidur
terdapat sinar yang penuh dengan keridhoan
terdapat sinar yang penuh dengan kesabaran
terdapat sinar yang penuh dengan kasih dan sayang
terdapat sinar kelelahan karena aku

Aku yang selalu merepotkanmu
aku yang selalu menyita perhatianmu
aku yang telah menghabiskan air susumu
aku yang selalu menyusahkanmu hingga muncul tangismu

Ibu...
engkau menangis karena aku
engkau sedih karena aku
engkau menderita karena aku
engkau kurus karena aku
engkau korbankan segalanya untuk aku

Ibu...
jasamu tiada terbalas
jasamu tiada terbeli
jasamu tiada akhir
jasamu tiada tara
jasamu terlukis indah di dalam surga

Ibu...
hanya do'a yang bisa kupersembahkan untukmu
karena jasamu
tiada terbalas

Hanya tangisku sebagai saksi
atas rasa cintaku padamu
dan rinduku padamu IBU....

Berkah Ramadhan







Ramadhan adalah bulan yang sudah sangat tidak asing di telinga muslim. Seorang muslim sudah diajarkan tenteng Ramadhan sedari kecil. Dimana kita tahu bahwa ramadhan adalah bulan puasa, bulan suci. 

Setiap umat muslim pasti akan senang menyambut bulan ramadhan yang penuh berkah dimana amal ibadah umat dilipat gandakan. Dimana kita diwajibkan berpuasa sesuai rukun islam. Berpuasa menahan diri dari makan dan minum dan juga hawa nafsu. Dan Ramadhan yang memiliki beberapa keistimewaan. Salah contoh kecil yang mungkin tidak disadari sebagian besar orang yang tidak mengetahui mendetail tentang ramadhan yaitu bau mulut seseorang yang berpuasa di bulan Ramadhan. Bau mulut orang yang berpusa yang berbau tidak sedap akan berubah menjadi wangi sekali melebihi wangi kasturi pada saat hari kiamat nanti. Subhanallah.... Betapa indahnya jika kita bisa seperti itu, menjadi istimewa di hari kiamat nanti. Itu masih keistimewaan kecilnya saja dan masih banyak lagi keistimewaan lainnya. Seperti halnya pula pada setiap malam bulan ramadhan akan ada berpuluh puluh ribu malaikat yang turun ke bumi dan senentiasa memohonkan ampun bagi mereka orang orang yang memanfaatkan malamnya dengan bersimpuh, berdzikir serta beribadah pada allah.Subhanallah..... Jangan pernah sia-siakanlah malam-malam di bulan ramadhan karena malaikat akan turun ke bumi. 

Dan kita sudah tidak asing lagi dengan malam Lailatul Qadar. Salah satu malam istimewa di bulan ramadhan. Malam Lailatul Qadar yaitu suatu malam yang lebih baik seribu bulan. Kenapa disebut istimewa? Karena malam Lailatul Qadar ini hanya diberikan pada umat Nabi Muhammad SAW dan tidak pernah diberikan kepada umat sebelum Nabi Muhammad SAW. Bagi umat yang berpuasa beribadah pada malam Lailatul Qadar, maka pahalanya lebih baik dari beribadah seribu bulan atau 83 tahun di tambah 4 bulan. Subhanallah... Bisa dibayangkan betapa besarnya pahala yang kita terima. Sedangkan kita sendiri tidak tahu umur kita sampai berapa tahun lagi. Di Malam Lailatul Qadar yang istimewa tersebut para malaikat turun termasuk malaikat jibril dan kedamaian akan berlanjut hingga terbit fajar.


Allah Ta’ala berfirman,
“Sesungguhnya Kami menurunkannya (Al Qur’an) pada suatu malam yang diberkahi. dan sesungguhnya Kami-lah yang memberi peringatan. Pada malam itu dijelaskan segala urusan yang penuh hikmah.” (QS. Ad Dukhan [44] : 3-4). Malam yang diberkahi dalam ayat ini adalah malam lailatul qadar sebagaimana ditafsirkan pada surat Al Qadar. 

Allah Ta’ala berfirman
Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Quran) pada malam kemuliaan.” (QS. Al Qadar [97] : 

Pada sepertiga terakhir dari bulan yang penuh berkah ini terdapat malam Lailatul Qadar, suatu malam yang dimuliakan oleh Allah melebihi malam-malam lainnya. Di antara kemuliaan malam tersebut adalah Allah mensifatinya dengan malam yang penuh keberkahan.

Sebenarnya waktu turunnya Malam Lailatul Qadar tidak ada kepastian baik dalam Alquran atau sabda Nabi Muahmmad SAW. Tapi petunjuk ke arah turunnya  diisyaratkan secara tersirat oleh Nabi berupa aktivitas beliau. Yaitu : Nabi Muhammad SAW lebih semangat/giat/rajin melaksanakan ibadah pada malam 10 terakhir bulan puasa. Seperti yang dikatakan Siti Aisyah : Ada Nabi Muhammad SAW apabila memasuki 10 malam terkakhir bulan ramadhan mempererat iklan kainnya dan bangun semalam suntuk serta membangunkan istrinya.  Dan dalam riwayat yang lain Nabi bersabda carilah Malam Lailatul Qadar itu pada malam-malam 10 yang akhir yang ganjil, yaitu malam ke 21, atau 23, atau 25, atau 27, atau 29, atau malam ke tiga puluh. Maka siapa saja umat Islam yang bangun melakukan sembahyang malam karena iman dan mengharap pahala, maka diampunkan dosanya yang lalu dan yang akan datang.

Subhanallah...
Betapa Indahnya bulan ramadhan....
Marilah kita perbanyak ibadah kita untuk mempertebal iman kita..
Mudah-mudahan kita termasuk dalam orang-orang yang beriman..
Amin.................


Persahabatan




Fara, Supi', Luluk, Uby



Subhanallah...................
Alhamdulillah Ya Allah...
Engkau mempertemukanku dengan mereka...
Dengan Orang-orang yang sangat dekat denganku..
Sejak 6 tahun silam hingga sekarang..
Aku tidak pernah menyangka sebelumnya akan memiliki
Sahabat terbaik seperti kalian..
Betapa aku sangat senang bisa bertemu kalian..

Ika, Fandi, Indah


Betapa beruntungnya aku mengenal kalian..
Ikatan persahabatan yang sangat indah..
Dan akan selalu ku jaga..

Mujay, Fandi

Luluk, Upi'

Fara, Ieka

Mujay Bems, Indah

Uby, Indah

Luluk, Uby






Tiada Mutiara Sebening Cinta
Tiada Sutra Sehalus Kasih Sayang
Tiada Embun Sesuci Ketulusan Hati
Dan Tiada Hubungan Seindah Persahabatan
Sahabat Bukanlah
MATEMATIKA yang dapat dihitung nilainya
Sahabat Bukanlah
EKONOMI yang mengharapkan materi
Bukan Pula
PPKN yang dituntut Undang-undang

Tapi Sahabat adalah
Sejarah yang dapat dikenang sepanjang masa

Sahabat tak ubahnya atmosfer
Yang melindungi semua makhluk di bumi
Dengan meredam semua energi yang besar
Menjadi sumber dari segala kehidupan


kau adalah sahabatku, teman pelipur laraku
denganmu aku berbagi cerita indah
cerita tentang kegagalanku 
dan denganmu pula aku tuangkan masalahku


sahabat..........
saat kau sedih aku menangis
saat kau terluka hatiku tercabik
saat kau gundah aku selalu resah

sahabat.........
dimana jangan kau anggap aku orang laen
aku adalah dirimu
aku adalah saudaramu
aku siap korbankan jiwaku agar
kekal persahatan kita,,,,,,,